Satu Islam, Malang – Peringaran 70 tahun kemerdekaan
Republik Indonesia menjadi momen bagi Rektor Universitas Muhammadiyah
Malang (UMM), Prof Dr Muhadjir Effendy MAP selaku inspektur upacara HUT
RI. Dia menegaskan pentingnya peran seabad lebih Muhammadiyah bagi
bangsa.
“Kemerdekaan Indonesia tak lepas dari peran Muhammadiyah. Secara
usia, Muhammadiyah berdiri jauh lebih dulu dibandingkan Indonesia. Bisa
dikatakan, Indonesia banyak belajar dari Muhammadiyah. Jangan heran
kalau para tokoh, perintis, dan pendiri bangsa Indonesia banyak dari
kalangan Muhammadiyah,” ujar Muhadjir dalam pidatonya di Helipad UMM,
Senin 17 Agustus 2015 sebagaimana dikutip dari Republika.
“Bung Karno misalnya, adalah tokoh yang lahir dari keluarga besar
Muhammadiyah. Begitu pula Jenderal Sudirman, pahlawan gerilya ini adalah
pendiri Hisbul Wathan, cikal bakal Pramuka Indonesia,” beber Muhadjir
menyebut beberapa pahlawan Indonesia.
Hizbul Wathan Muhkra
Rabu, 21 Oktober 2015
Jumat, 10 Juli 2015
Masa Tamu Penghela Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat Tahun 2015 Dibuka
Kegiatan Hizbul Wathan Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat memasuki tahapan yang baru dimana pada Tahun Pelajaran 2015/2016 kegiatan Hizbul Wathan digiatkan lagi. Kegiatan yang sedang dilaksanakan adalah kegiatan Masa Tamu Penghela (Matap) yang merupakan kegiatan awal peserta didik baru (Tamu Penghela) pada hari ini dibuka. Kegiatan ini dibuka oleh Ramanda Slamet Riyadi,ST.,dan diikuti oleh 340 peserta.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dewan Kehormatan serta Dewan Kerabat "Salman Al-Farisi" Putra dan "Siti Fatimah" Putri Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat. Semoga kegiatan kali ini dapat kembali berkesan bagi peserta didik baru. dan dapat menjadikan kegiatan ini sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan dimasa akan datang.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dewan Kehormatan serta Dewan Kerabat "Salman Al-Farisi" Putra dan "Siti Fatimah" Putri Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat. Semoga kegiatan kali ini dapat kembali berkesan bagi peserta didik baru. dan dapat menjadikan kegiatan ini sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan dimasa akan datang.
Selasa, 28 Oktober 2014
Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat Menorehkan Prestasi
Berlatih PBB sebelum berlomba |
Kegiatan yang berlangsung sejak Kamis-Sabtu, 23-25 Oktober 2014 di lapangan Desa Dukuhwringin Kecamatan Slawi kabupaten Tegal, berlangsung sangat meriah. Torehan prestasi yang dicapai Dewan Kerabat "Salman Al-Farisi" Putra dan Dewan Kerabat "Siti Fatimah" Putri, Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat, menjadikan kegiatan ini sangat istimewa, sebanyak 19 Piala diboyong ke Qobilah, termasuk Juara Umum Penghela Putra yang kembali direbut perkemahan tahun ini. Tetap semangat dan raihlah kembali Prestasi dalam dua tahun kemudian di Perkemahan Besar Tahun 2016 GKHW Kwarda Kab. Tegal Ke-VIII di Kramat.
Berikut ini Perolehan Perlombaan Perbesar HW Tahun 2014 yang diraih Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat :
1. Juara Umum Penghela Putra
2. Juara Tergiat 1 Putra
3. Juara Kategori Tergiat 1 Tingkat Penghela
4. Juara 1 Lomba PBB Putra
5. Juara 1 Lomba Pionering Putra
6. Juara 1 Lomba Adzan dan Iqomah Putra
7. Juara 1 Paduan Suara Putra
8. Juara 1 Lomba Tadabur Alam Putra
9. Juara 1 Lomba Umbul-umbul
10. Juara 1 Lomba Pionering Putri
11. Juara 1 Lomba Paduan Suara Putri
12. Juara 1 Lomba Kebersihan
13. Juara Tergiat 2 Penghela Putri
14. Juara 2 Lomba MTQ Putra
15. Juara 2 Lomba Lomba Pentas Seni
16. Juara 2 Lomba Pidato Putri
17. Juara 2 Lomba Tadabur Alam Putri
18. Juara 2 Lomba Pentas Seni
19. Juara 3 Lomba Mading Pandu HW (Madu HW)
(Sumber : Data rekapitulasi perolehan Perlombaan Panitia Perbesar HW Tahun 2014 GKHW Kwarda Kab. Tegal Ke-VII)
Senin, 27 Januari 2014
PELANTIKAN PENGHELA TARUNA MELATI TINGKAT I terselenggara dengan SUKSES
Rihlah melintasi Desa Bongkok |
Sebelum dilantik calon Penghela Taruna Melati Tingkat I menempuh rihlah sepanjang 8 km dengan medan yang cukup menantang, dengan melewati 8 Pos. Dalam pelantikan kali ini, merupakan pelantikan dengan peserta terbanyak, ini merupakan keberhasilan dalam pembinaan Penghela di Tingkat Qobilah SMK Muhamamdiyah Kramat.
Setelah masa pelantikan Penghela Taruna Melati Tingkat I, Penghela akan ditempa dalam kegaitan berikutnya dan mempersiapkan diri dalam Uji kenaikan Tingkat Taruna melati Tingkat II. Selamat dan Sukses buat seluruh Dewan Kerabat dan Dewan Kehormatan yang telah bekerja maksimal dalam melaksanakan kegiatan ini, semoga dalam kegiatan mendatang akan lebih baik lagi.
Rabu, 18 September 2013
Sabtu, 01 Juni 2013
Seleksi Dewan Kerabat Qobilah SMK Muhamamdiyah Kramat Bikin Makin Semangat
Seleksi Dewan Kerabat "Salman Al-Farisi' Putra dan Dewan Kerabat "Siti Fatimah" Putri Qobilah SMK Muhamamadiyah Kramat untu Masa Bhakti 2013-2014 tengah digelar. Seleksi kali ini diadakan pada hari Jum'at samapi Minggu tanggal 31 Mei 2013, sampai dengan tanggal 2 Juni 2013, dan diikuti oleh 2 Penghela Taruna Melati Tingkat II dengan Semangat.
Materi yang diujikan yaitu Psikotes, Kecakapan Kepanduan, Fisik dan Kesehatan. Dari Seleksi ini, Penghela yang terbaik akan menjadi Pemimpin Dewan Kerabat untuk masa bhakti mendatang. Kegiatan ini dimulai pada pukul 14.00 samapai dengan pukul 16.30 WIB, setiap harinya.
Materi yang diujikan yaitu Psikotes, Kecakapan Kepanduan, Fisik dan Kesehatan. Dari Seleksi ini, Penghela yang terbaik akan menjadi Pemimpin Dewan Kerabat untuk masa bhakti mendatang. Kegiatan ini dimulai pada pukul 14.00 samapai dengan pukul 16.30 WIB, setiap harinya.
Tak Kenal Peluh, Pelantikan Penghela Taruna Melati Tingkat II Sukses
Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Qobilah SMK Muhammadiyah Kramat kembali melaksanakan Program Kerja pada tahun 2013, yaitu dengan mengadakan kegiatan Pelantikan Penghela Taruna Melati Tingkat II pada hari Ahad, tanggal 12 Mei 2013.
Kegiatan ini diikuti oleh 165 peserta yang sebelumnya telah mengikuti Pelantikan Penghela Taruna Melati Tingkat I, yang diadakan pada hari Ahad tanggal 17 Februari 2013 yang lalu. Semoga Pelantikan Taruna Melati Tingkat II ini dapat terus meneruskan Pemimpin Dewan Kerabat masa bhakti 2013-2014.
Langganan:
Postingan (Atom)